Dinkes Sragen Hadang Pemudik Sebelum Sampai Rumah, Cek Suhu Badan Dini Hari

Sragen – Antisipasi persebaran Virus Corona, Dinas Kesehatan Kabupaten Sragen lakukan screening kepada pemudik.
Screning bagi para pemudik luar kota ini sudah dilakukan sejak Kamis (2/4/2020) lalu.
“Kemarin malam malam kami sudah menjaga setiap proses kedatangan bus dari luar kota di terminal Pilangsari, terminal Gemolong dan depan Kodim 0725 Sragen,” kata Bupati Sragen Kusdinar Untung Yuni Sukowati, Jumat (3/4/2020).
Hal ini dilakukan tentu guna menyisir pemudik.
“Kami juga siagakan pintu-pintu masuk Sragen untuk bisa menyisir pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi, agar bisa kita pantau dan manajemen lebih baik,” katanya.
Sementara data yang dihimpun per Jumat (3/4/2020) pukul 16.00 WIB pemudik di Sragen telah mencapai 8.178 dari angka 7.780 per Kamis (2/4/2020) lalu.
Sementara Pasien Dalam Pengawasan (PDP) di Kabupaten Sragen tambah satu orang menjadi tiga yang dirawat di RSUD dr Soehadi Prijonegoro Sragen.
Lima PDP sebelumnya dikatakan sembuh dan dilakukan karantina secara mandiri di rumah masing-masing dan satu PDP meninggal dunia.
Guna mencegah persebaran Virus Corona, DKK Sragen bekerjasama dengan Dinas Perhubungan dan Polres Sragen lakukan screning bagi pemudik.
Nengah Adyana Oka Manwaba, Kasi Pelayanan Kesehatan Primer dan Pelaksanaan Tugas Kasi Pelayanan Kesehatan dan Rujukan DKK Sragen menyampaikan screning dilakukan di dua tempat.

“Terminal Gemolong kami screening pada pukul 21.00 hingga pukul 03.00 dini hari, sementara yang di Pilangsari pukul 22.00 sampai pukul 02.00 dini hari,” kata Oka panggilan akrabnya.
Sebelumnya pihaknya bersama dishub dan satlantas Polres Sragen telah bersiaga sejak pukul 24.00 hingga pukul 07.00 namun realita di lapangan, bus antar kota hanya ada pada pukul 21.00 hingga 03.00.
“Kalau siang hari tidak ada angkutan luar kota yang datang, kita menyasar angkutan yang datang dari daerah-daerah zona merah saja,” katanya.
Ketika melakukan screening terhadap pemudik, DKK dibantu oleh Tagana dan Pramuka.
Sementara satlantas dan Dinas Perhubungan mengarahkan kendaraan yang harus discreening. (dealova)

 

 
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *