EDITOR.ID – Jakarta, Ketua Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) DPR RI Hanafi rais menyatakan mundur dari DPR periode 2019-2024.
Tak hanya dari keanggotaan di DPR, putra Amien Rais itu juga menyatakan mundur dari kepengurusan partai.
Pengunduran diri Hanafi itu berdasarkan surat pengunduran diri tertanggal 5 Mei 2020, dan ditandatangani oleh Hanafi.
“Bersama surat ini, saya menyatakan mengundurkan diri dari kepengurusan DPP PAN 2020-2025, dari Ketua Fraksi PAN DPR, dan dari anggota DPR Fraksi PAN 2019-2024,” tulis Hanafi dalam keterangan tertulis yang diterima media, Selasa (5/5/2020).
Media mencoba menghubungi Hanafi, namun belum ada jawaban.
Sedangkan sejumlah pengurus PAN juga belum bersuara tentang pengunduran diri anak Amien Rais ini. (Tim)