Alhamdulillah, Kloter Pertama Haji Masuk Asrama

MONITORNUSANTARA.COM, Jakarta – Kelompok, terbang pertama jamaah calon haji embarkasi Padang, Solo, Surabaya, Jakarta-Pondok Gede, dan Jakarta-Bekasi masuk ke asrama haji pada Jumat dan dijadwalkan berangkat ke Arab Saudi pada Sabtu (4/6).

Menurut data dari Kementerian Agama, sebagaimana didapat Antara, kloter pertama jamaah Embarkasi Padang yang terdiri atas 389 orang asal Sumatera Barat masuk ke asrama haji pada pukul 12.00 WIB dan akan diterbangkan ke Arab Saudi menggunakan pesawat Garuda Indonesia pada Sabtu (4/6) pukul 12.55 WIB.

Jamaah calon haji kloter pertama Embarkasi Padang dijadwalkan tiba di bandara Madinah pada 4 Juni 2022 pukul 17.15 waktu Arab Saudi (WAS).

Kloter pertama jamaah calon haji Embarkasi Solo yang terdiri atas 356 orang dari Jawa Tengah dijadwalkan masuk asrama pukul 08.00 WIB dan diterbangkan ke Arab Saudi menggunakan pesawat Garuda Indonesia pada Sabtu (4/6) pukul 00.30 WIB. Mereka dijadwalkan tiba di bandara Madinah pada Sabtu (4/6) pukul 09.25 WAS.

Selain itu ada 356 orang calon haji asal Jawa Tengah yang dijadwalkan masuk asrama pada 3 Juni 2022 pukul 09.00 WIB, diberangkatkan ke Tanah Suci dari Embarkasi Solo pada Sabtu (4/6) pukul 05.25 WIB, dan tiba di bandara Madinah pada Sabtu (4/6) pukul 14.20 WAS.

Kloter pertama jamaah calon haji Embarkasi Surabaya yang terdiri atas 446 orang dari Jawa Timur dijadwalkan masuk ke asrama haji pada Jumat pukul 08.30 WIB, diterbangkan ke Arab Saudi menggunakan pesawat Saudia Airlines pada Sabtu (4/6) pukul 08.30 WIB, dan tiba di bandara Madinah pada Sabtu (4/6) pukul 15.15 WAS.

Kloter pertama jamaah calon haji Embarkasi Jakarta-Pondok Gede yang meliputi 389 orang dari DKI Jakarta dijadwalkan masuk ke asrama haji pada Jumat pukul 09.00 WIB, diberangkatkan ke Tanah Suci menggunakan pesawat Garuda Indonesia pada Sabtu (4/6) pukul 06.45 WIB, dan tiba di bandara Madinah pada Sabtu (4/6) pukul 12.10 WAS.

Ada dua kelompok terbang jamaah calon haji Embarkasi Jakarta-Bekasi yang masuk asrama pada Jumat.

Kloter pertama jamaah calon haji Embarkasi Jakarta-Bekasi yang terdiri atas 406 orang dari Jawa Barat masuk asrama haji pada Jumat pukul 08.00 WIB, berangkat ke Arab Saudi menggunakan pesawat Saudia Airlines pada Sabtu (4/6) pukul 07.25 WIB, dan tiba di bandara Madinah pada Sabtu (4/6) pukul 12.45 WAS.

Kloter selanjutnya terdiri atas 406 orang dari Jawa Barat. Mereka dijadwalkan masuk asrama haji Jumat pukul 08.00 WIB, diberangkatkan menggunakan pesawat Saudia Airlines pada Sabtu (4/6) pukul 08.40 WIB, dan tiba di bandara Madinah pada Sabtu (4/6) pukul 14.00 WAS.

Kloter pertama jamaah Embarkasi Padang dijadwalkan pulang dari bandara Jeddah pada 15 Juli pukul 07.10 WAS dan tiba di Tanah Air pada 15 Juli pukul 20.40 WIB.

Kloter pertama jamaah Embarkasi Solo dijadwalkan pulang dari bandara Jeddah pada 15 Juli pukul 05.10 WAS dan tiba di Indonesia pada 15 Juli pukul 22.15 WIB. Kloter jamaah calon haji dari Embarkasi Solo selanjutnya dijadwalkan pulang dari bandara Jeddah pada 15 Juli pukul 13.15 WAS dan tiba di Indonesia pada 16 Juli pukul 06.20 WIB.

Kloter pertama jamaah Embarkasi Surabaya menurut jadwal diberangkatkan dari bandara Jeddah pada 16 Juli pukul 14.25 WAS dan tiba di Indonesia pada 17 Juli pukul 05.15 WIB.

Kloter pertama jamaah Embarkasi Jakarta-Pondok Gede dijadwalkan berangkat dari bandara Jeddah pada 15 Juli pukul 10.00 WAS dan tiba di Indonesia 16 Juli pukul 00.40 WIB.

Kloter pertama jamaah Embarkasi Jakarta-Bekasi dijadwalkan pulang dari bandara Jeddah pada 15 Juli pukul 09.10 WAS dan tiba di Indonesia pada 15 Juli pukul 23.05 WIB. Kloter jamaah selanjutnya dijadwalkan pulang dari bandara Jeddah pada 15 Juli pukul 16.15 WAS dan tiba di Indonesia pada 16 Juli pukul 06.10 WIB.***

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: