Pianis Muda Tiara Luciana Siahaan Go Internasional Tampil di Amerika dan Italia di Usia Masih Belia

Pianis Muda Tiara Luciana Siahaan Go Internasional Tampil di Amerika dan Italia di Usia Masih Belia

Jakarta, MONITORNUSANTARA.COM,- Satu lagi anak bangsa mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah Internasional. Di usianya yang masih belia, 14 tahun, Tiara Luciana Siahaan sudah mampu Go Internasional. Kehebatannya sebagai pianis muda mampu memukau publik Eropa dan Amerika.

Hal tersebut terlihat saat Tiara Luciana berkesempatan tampil di konser internasional yang sangat bergengsi yaitu “ Festa della Musuca “. Penonton memberikan applaus sebagai bentuk apresiasi atas penampilan Tiara.

Acara konser digelar di Roma Italia pada 21 Juni 2019 dan disupport pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia di Italia.

Bakat dan talenta Tiara Luciana sudah terasah sejak lama. Go internasional dirasakan Tiara saat ia mengawali menggelar konser perdana internasionalnya di Konsul Jenderal di Houston Texas pada tanggal 19 Oktober 2018.

Yang mengagumkan lagi, perjalanan karir Tiara didukung penuh oleh kedua orang tuanya. Bahkan sang ayah Tiara Luciana Siahaan yakni Johny Siahaan bertindak sebagai produser dan music Director bagi putrinya Tiara.

Johny Siahaan adalah alumni SMAN 3 Teladan Jakarta angkatan 82 (382). Ia mengaku sangat bangga atas prestasi yang telah diraih putrinya.

Ucapan Selamat Datang dari Sahabat SMA Negeri 3 Jakarta Asri Hadi

Sebagai sesama alumni SMA Negeri 3 Teladan Jakarta dengan orang tua Tiara, Asri Hadi menyampaikan ucapan selamat dan apresiasinya kepada putri dari sahabatnya, Johny Siahaan yang tak lain orang tua Tiara.

“Selamat ya buat adik Tiara Luciana Siahaan yang telah mengharumkan Bangsa Indonesia di dunia Internasional, kami semua mensupport atas prestasi yang telah dipersembahkan Tiara, semoga Tiara akan terus berkarya dan berprestasi terus,” ujar Asri Hadi.

Sosok Tiara Luciana Siahaan

Tiara Luciana Siahaan menekuni dunia seni sebagai seorang komposer dan pianist remaja. Remaja berbakat kelahiran Jakarta, 11 Juni 2004 ini kemudian melangkah lebih maju dengan go internasional.

Selain pengalaman panjang malang melintang di konser pianis di saat usianya baru 14 tahun, wajah Tiara juga banyak menghiasi program acara televisi.

Ia pernah dipercaya menjadi host para acara liputan khusus Kompas TV pada Perayaan HUT Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2020. Ia juga dipercaya memberikan warna musik pada Ulang Tahun Presiden RI Joko Widodo yang ke-59 dalam Program Harmoni Indah yang disiarkan Kompas TV dan juga melalui channel Youtube.

Tiara juga tampil di Program RTV “Michael Tjandra Luar Biasa “ yang dibawakan Michael Tjandra pada 28 Agustus 2019 dengan tema Musisi Muda di Panggung Internasional dan ditayangkan pada 12 October 2019.

Tiara juga diundang tampil di wawancara Metro TV pada 6 Mei 2018 tamu muda VIP dengan tema Komposer Muda dan Modern Ethnic Pianist. Program acara ini dibawakan Cak Lontong dan Co Host Asty Ananta dan disiarkan di Metro TV pada Sabtu 2 Juni 2018.

Pengalaman Panjang Tiara dari Belajar Hingga Konser

Dalam pengalaman konser, Tiara pernah tampil dalam Care Package Virtual Event feat. Saykoji, Tiara SIahaan yang diselenggarakan Kampoeng Indonesia Community- Philadelpia – USA pada 20 September 2020.

Tiara juga pernah menempati juara dua Cipta Syair FLS2N Competition, Elementary School Level, Serpong –Tangerang selatan Sub-District Level (Year 2014), Competition Program from the Ministry of Education and Culture.

Tiara Siahaan saat ini baru memasuki usia 18 tahun dan mulai menyukai genre musik modern etnik nusantara sejak tahun 2016 yaitu ketika lagu karya ciptaan nya masuk nominasi di Yamaha Jepang yang berjudul The Beauty of Balinese Dancer (Taksu Pregina).

Tiara Siahaan sudah mengeluarkan album perdana nya yang bernuasa Modern Etnik Nusantara dan menyanyikan beberapa koleksi album Pop karya Adjie Soetama.

Sejak Usia 4 Tahun Tiara dimasukkan les Piano oleh kedua orang tuanya dengan harapan kalo dewasa kelak bisa bermain musik di Ibadah Gereja.

Ternyata di luar ekspektasi kedua orang tuanya, Tiara Siahaan mempunyai bakat yang sangat luar biasa. Bahkan di usia 6 tahun sudah bisa menciptakan lagu sampai saat ini.

Saat ini Tiara Siahaan sedang menekuni musik di genre modern etnik nusantara, dia berharap bisa menjadi duta wisata Indonesia dengan membawakan musik musik modern etnik nusantara ke seluruh Indonesia & manca negara.

Tiara kini sedang menyiapkan konser nasional dan Internasional. Diantaranya, konser virtual di Candi Borobudur, Danau Toba, Likupang, Mandalika & Labuan Bajo (5 destinasi wisata) yang direncanakan akan diselenggarakan pada tahun 2023 – 2025.

Tiara juga dikabarkan sedang mempersiapkan untuk penampilannya pada konser Musik Budaya Indonesia di Houston & Philadelphia, USA pada tahun 2023.

Tiara juga sedang menyiapkan penampilannya pada konser Musik Budaya Indonesia di Sydney Opera House, Australia pada 2024.

Gadis lulusan SMA St. Ursula BSD City 2022 ini mulai menekuni bidang musisi piano setelah belajar di Junior Master Class (JMC), at Yamaha Music Indonesia pada 2015 – 2019. Ia lulus dengan memuaskan dengan peringkat 6 atau Advance di Yamaha Music Indonesia.

Kemudian juga lulus di Indonesia Levels of learning music at Yamaha starting from Elementary / Elementary Grade (13,12,11,10), Grade Intermediate (9,8), Grade Advance (7, 6), Grade for Teacher Level (5,4,3,2,1)

Dukungan dan sponsor dari Pemerintah dan pihak swasta sangat diperlukan untuk merealisasikan rencana konser misi diplomasi budaya Indonesia yang akan di gelar oleh Tiara dan group nya.

Semua ini yang Tiara Siahaan akan tampilkan demi Promosi Indonesia ke mancanegara dan merupakan bagian dari Agenda Prioritas Nawacita dari Presiden Republik Indonesia Bapak H. Ir. Joko Widodo.

Management : IG : @detiara2017, Email : detiara2017@gmail.com, Youtube Channel : Studio De Tiara. HP/WA. 0818195611 & HP : 081212180688, FB: Johny Siahaan. (edo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *