Jakarta, MONITORNUSANTARA.COM – Memasak makanan lezat tak harus menggunakan penyedap rasa MSG (monosodium glutamate) lantaran baru-baru ini Kobe Boga Utama meluncurkan tepung bumbu serbaguna tanpa MSG bernama Kobe Serbaguna Premium.
“Kami percaya bahwa, menghadirkan produk tanpa MSG dapat membantu masyarakat Indonesia khususnya para ibu untuk tetap bisa menyajikan hidangan yang tak hanya lezat tapi juga sehat bagi keluarga,” kata Brand Communication Head PT Kobe Boga Utama Meylanie Tambelangi dalam siaran persnya, Kamis, dan dilansir Antara.
Tepung bumbu serbaguna lekat penggunaannya untuk membuat penganan favorit masyarakat Indonesia yakni gorengan yang tidak bisa lepas rasanya dari makanan khas orang Indonesia.
Berkaca dari situasi tersebut, Kobe menghadirkan pilihan tepung bumbu tanpa MSG untuk menghadirkan makanan yang lebih sehat bagi pengguna tepungnya.
Untuk menambahkan nutrisi yang baik bagi tubuh Kobe Serbaguna Premium juga dilengkapi kandungan vitamin dan kandungan bahan bernutrisi di antaranya Zat Besi, Serat Pangan, Vitamin B2, Vitamin B9, dan Mineral Zinc yang digabungkan menjadi Kobe Nutri+.
Meski tanpa MSG, citarasa yang ditawarkan oleh tepung bumbu serbaguna ini tetap tak perlu diragukan.
Rempah pilihan dengan aroma bawa putih membuat gorengan yang dibalut dengan tepung bumbu ini bisa tetap menjaga tekstur renyah dan makanan tetap menggoda.
Diharapkan dengan kehadiran inovasi ini, keluarga di Indonesia bisa tetap merasakan cinta dan kebahagiaan dalam gorengan tanpa micin.
Anda juga bisa melihat berbagai kreasi masakan menggunakan tepung Kobe Serbaguna Premium dengan mengunjungi situs web dapurkobe.co.id.***