Wah Begitu Banyak Manfaat Minum Kopi Berkafein

Foto kopi berkafein

MONITORNUSANTARA.COM, JAKARTA-Sebagaian orang menganggap kopi sebagai salah satu minuman sehat di dunia.

Mengonsumsi kopi bisa bermanfaat untuk menjaga kesehatan seseorang dengan berbagi cara.

Di musim pagebluk Covid-19 ini, minum kopi secara teratur dinilai bisa membantu seseorang melewati masa sulit seperti merasakan stress dan resah karena adanya pembatasan aktivitas yang mengganggu produktivitas.

Selain alasan kesehatan, banyak juga orang yang gemar minum kopi karena aroma dan rasanya yang khas.

Efek yang timbul setelah minum kopi juga menjadi salah satu faktor yang membuat seseorang ketagihan untuk meminumnya.

Dua di antaranya yang paling populer yaitu sebagai penghilang ngantuk bisa meningkatkan semangat.

Seorang dokter sekaligus healthy vlogger, dr. Saddam Ismail, menyampaikan tentang berbagai manfaat kopi untuk tubuh.

“Mungkin selama ini teman-teman hanya tahu manfaat populer kopi itu adalah untuk penghilang rasa kantuk,” kata dr. Saddam Ismail dikutip dari kanal YouTube dr Saddam Ismail yang tayang pada 20 Desember 2021.

dr. Saddam Ismail juga menjelaskan bahwa kopi merupakan minuman stimulan karena mengandung kafein.

Berikut beberapa manfaat kafein yang terkandung dalam kopi untuk kesehatan:

1. Meningkatkan Energi

Karena bisa meningkatkan energi, banyak orang yang menjadikan kopi sebagai minuman wajib di pagi hari agar lebih semangat dan berenergi ketika menjalani aktivitas sehari-hari.

dr. Saddam Ismail juga menjelaskan bahwa kopi merupakan minuman stimulan karena mengandung kafein.

2. Meningkatkan Fungsi Otak

Kandungan kafein dalam kopi dapat memberi stimulan otak sehingga fungsi otak meningkat. Hal itulah yang menyebabkan seseorang yang mengonsumsi kopi lebih produktif dibandingkan dengan tidak mengonsumsi.

3. Meningkatkan Kewaspadaan

Kandungan kafein pada kopi dapat meningkatkan kewaspadaan pada seseorang yang mengonsumsinya.

4. Meningkatkan Suasana Hati

Aroma kopi yang menenangkan dan kandungan kafein bisa memperbaiki suasana hati, seperti mood membaik, lebih semangat, dan berenergi.

5. Mencegah Terkena Batu Empedu

Kandungan kafein pada kopi bisa membantu mencegah pembentukan kristal di dalam kantung empedu.

Kandungan tersebut merangsang kontraksi dari kantung empedu dan meningkatkan aliran empedu sehingga kolesterol tidak menumpuk di sana.

6. Menjaga Kesehatan Hati”

Aroma kopi yang menenangkan dan kandungan kafein bisa memperbaiki suasana hati, seperti mood membaik, lebih semangat, dan berenergi.

Menurut Journal of Clinical Gastroenterology, mengonsumsi kopi bisa mengurangi penumpukan lemak di hati.

7. Mengurangi risiko kanker

Kandungan kafein pada kopi bisa mengganggu pertumbuhan dan penyebaran kanker sehingga baik untuk mencegahnya.

Menurut Harvard School of Public Health, mengonsumsi kopi bisa mempengaruhi perkembangan, pembentukan, dan permulaan sel kanker, bahkan sampai kematiannya.

Adapun menurut American Cancer Society, mengonsumsi kopi bisa menurunkan beberapa resiko kanker, seperti kanker endometrium, hati, mulut dan tenggorokan, serta prostat.

Itulah beberapa manfaat kafein yang terkandung dalam kopi menurut dr. Saddam Ismail, yang tentunya tidak dikonsumsi secara berlebihan.

Namun, ia juga menegaskan bahwa dosis kopi yang boleh diminum oleh setiap orang berbeda-beda.

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi pada dosis kopi yang tepat pada setiap orang, antara lain faktor usia, kesehatan, penyakit yang dimiiki, dan kondisi lainnya.

Apalagi jika memiliki masalah pada kesehatan, ia menyarankan untuk berkonsultasi kepada dokter terlebih dahulu untuk memastikan boleh atau tidaknya mengonsumsi kopi.***

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Comment moderation is enabled. Your comment may take some time to appear.

%d bloggers like this: